Tips Mendekorasi Loft Cozy Dengan Furniture Natural Kayu

Apakah Anda memiliki loft cozy atau loteng yang tidak digunakan? Manfaatkan loteng rumah Anda dan dekorasi dengan furniture natural kayu.

Sebagian orang banyak yang mengabaikan bagian loft cozy atau loteng pada rumah. Padahal jika dimanfaatkan dengan baik, bagian spot rumah ini dapat memberikan kesan yang nyaman. Anda dapat mendekorasinya sesuai dengan kesukaan Anda mulai dari konsep hingga furniture yang digunakan.

Jika menginginkan kesan yang nyaman, alangkah baiknya untuk memberikan sentuhan furniture natural kayu sehingga tampilan bagian loteng ini tetap terlihat dengan indah.

Baca Juga : Rekomendasi Dekorasi Ruangan yang Sesuai Desain Interior Furniture

Mendekorasi Loft Loteng Dengan Furniture Natural Kayu

mendekorasi lotengBagian loteng pada umumnya digunakan sebagai gudang atau dibiarkan begitu saja. Jika rumah Anda merupakan tipe hunian yang minimalis.

Tidak ada salahnya untuk menghias bagian loteng rumah Anda untuk dijadikan sebagai ruang tidur atau tempat bersantai dengan sentuhan furniture natural kayu.

Bingung dalam menentukan loteng yang bagus sesuai untuk kesukaan Anda? Berikut tips mendekorasi loteng Anda menjadi tempat yang nyaman dan menenangkan:

Baca Juga : Temukan Merk Plitur Kayu Jati Untuk Tampilan Natural Terbaik Di Sini

  1. Hiasi Tembok Dengan Frame Bertemakan Botani

Tembok yang dihiasi dengan tema botani sangat bagus digunakan untuk memberikan kesan menenangkan dalam ruangan. penggunaan frame ini dapat menyesuaikan segala jenis ruangan seperti tempat tidur, bersantai ataupun perpustakaan dalam rumah.

  1. Gunakan Furniture Natural Kayu

Furniture dengan warna natural kayu akan menambah kesan tenang dalam ruangan, Anda dapat meletakkannya dibagian sudut ruangan sehingga tidak memberikan kesan penuh.

cat kayu kuas untuk furniture natural

Baca Juga : Biovarnish Clear Coat Cocok Untuk Finishing Natural Pada Rotan

  1. Warnai Tembok Loteng dengan Warna Putih

Tembok dengan warna putih pada loteng akan memberikan kesan yang luas dan ruangan lebih terkesan bersih sehingga lebih nyaman untuk dipandang. Selain itu, pastikan loteng Anda memiliki cahaya yang cukup.

Menciptakan Furniture Dengan Warna Natural Kayu

Anda dapat menciptakan furniture Anda sendiri untuk bagian loft cozy Anda. Furniture yang dibuat sendiri akan memberikan kesan menarik bagi penghuni rumah. Gunakan palet kayu untuk memberikan konsep ruangan minimalis.

Furniture dengan palet saat ini tengah disenangi oleh orang yang tertarik dalam desain interior. Walaupun sudah terkesan lama, namun tidak ada salahnya Anda mencoba menciptakan furniture dengan palet kayu.

Furniture dengan warna natural kayu tetap memerlukan lapisan cat agar tampilannya lebih menarik. Fungsi lapisan kayu tidak hanya bertujuan untuk mempercantik furniture saja melainkan juga untuk melindungi kayu agar tidak mudah rusak.

Pastikan Anda menggunakan cat kayu yang aman dan ramah lingkungan demi kenyaman dan kesehatan orang sekitar Anda. Cat yang aman diantaranya adalah cat water based. Cat ini sangat bagus digunakan untuk furniture interior seperti bagian loteng Anda.

Cat water based merupakan cat kayu yang baru berkembang di Indonesia. Cat ini sangat aman digunakan karena tidak mengandung bahan kimia berbahaya dan rendah VOC.

Volatile Organic Compound merupakan senyawa beracun yang sangat mudah menguap di udara. Sehingga akan sangat bagus jika Anda menggunakan cat kayu yang memiliki kandungan VOC yang rendah.

Bahkan terdapat beberapa cat yang tidak menimbulkan bau sehingga lebih nyaman untuk digunakan terutama di dalam ruangan.

Sering kali kita jumpai ketika furniture baru di letakkan dalam ruangan akan menimbulkan bau yang menyengat. Berbeda halnya dengan cat water based yang cenderung tidak berbau dan tidak beracun.

Demikian ulasan singkat dalam mendesain loft cozu atau loteng rumah menggunakan sentuhan furniture natural kayu. Memilih furniture dengan kandungan bahan yang aman akan lebih baik demi keamanan dan kenyamanan orang-orang sekitar Anda.

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version
Tanya Disini!