Manfaat Pintu Besi yang Jarang Diketahui Orang

Berbicara mengenai fungsi,  ada beberapa hal yang menjadi manfaat pintu besi. Mungkin sebagian besar orang menggunakan pintu dengan material besi tanpa tahu apa saja manfaat yang bisa diberikan dari pintu tersebut.

Pintu biasanya dibuat menggunakan material kayu, namun ada banyak yang juga menggunakan besi sebagai bahan bakunya. Bukan hanya perbedaan karakter dari kayu ataupun besi saja yang menjadi perbedaan. Ada hal lainnya yang menjadi manfaat tersendiri dari penggunaan pintu dengan bahan besi ini.

Sejarah Pintu dari Masa ke Masa

Pintu sudah sejak lama memiliki peran sebagai pembatas ruangan atau bangunan. Namun, tentu saja perkembangan tersebut juga dibarengi dengan penggunaan material yang beragam pula.

Pada peradaban Mesopotamia, kain atau bahan sejenisnya yaitu kulit hewan kerap digunakan sebagai bahan untuk pintu. Seiring dengan perkembangan ilmu dan teknologi, mulai banyak yang menggunakan pintu dengan bahan batu dan juga perunggu.

Pada pertengahan abad ke XII di masa Gotik, penggunaan pintu dari balok kayu yang disusun secara vertikal mulai populer. Pada zaman ini pula mulai dikenal penggunaan besi tempa sebagai engsel yang membantu memperkuat pintu.

Perkembangan material pintu terus terjadi hingga dimulainya penggunaan material besi secara utuh sebagai bahan baku pintu. Kayu maupun besi merupakan bahan baku yang kerap digunakan untuk menjadi material pembuatan pintu.

Manfaat Pintu Besi

pintu berbahan besi

Pintu adalah bagian yang penting pada sebuah bangunan. Area pintu menjadi akses keluar masuk bangunan dengan manfaat yang sangat krusial. Keberadaan pintu pasti ada pada setiap bangunan, baik itu rumah yang berukuran sederhana hingga gedung perkantoran yang berukuran besar.

Dari banyaknya jenis bangunan tersebut, ada banyak perbedaan bentuk hingga material yang digunakan untuk pintu. Tapi tahukah Anda jika pintu juga bisa menunjukan karakter dari bangunan tersebut? Bahkan tak jarang juga menjadi perwujudan karakter dari sang pemilik bangunan.

Seperti misalnya pintu dari besi yang diminati oleh para pemilik hunian dengan tema minimalis. Dengan bahan yang kokoh, tak jarang jenis pintu ini menjadi pilihan yang banyak digemari.

Jenis pintu besi salah satu yang cukup populer digunakan. Pintu dengan bahan besi ini tentunya juga memiliki manfaat lain yang perlu Anda ketahui. Diantaranya yaitu:

Untuk menjaga dan meningkatkan keamanan

Besi dikenal dengan kekokohan atau kekuatannya. Dengan keunggulan tersebut, saat digunakan untuk pintu diharapkan bisa memberikan keamanan yang maksimal. Pintu besi diharapkan bisa membuat seluruh penghuni rumah merasa lebih aman.

Jika Anda ingin memiliki hunian yang lebih aman dan nyaman dari intaian para pencuri atau orang-orang jahat lainnya, menggunakan pintu besi adalah pilihan yang tepat. Karena pintu dari besi memiliki bobot yang lebih berat tentu saja jenis pintu ini juga tidak mudah rusak, ehingga akan sulit bagi mereka yang memiliki niat jahat untuk merusak atau membobol pintu rumah Anda.

Jika berbicara mengenai desain, pintu besi juga tidak kalah menarik. Namun tetap saja jika dibandingkan dengan jenis pintu dari material lain, pintu besi tetap menjadi pilihan terbaik yang digunakan untuk urusan keamanan.

Menjaga dan meningkatkan nilai jual rumah

Secara bobot, pintu besi tentu memiliki bobot lebih besar dibandingkan jenis pintu lainnya. Namun jenis pintu ini sebenarnya sangat fleksibel digunakan untuk berbagai macam hunian. Berbagai desain yang diaplikasikan pada rumah Anda, tetap bisa memanfaatkan jenis pintu yang satu ini.

Bentuk pintu besi bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan desain rumah yang Anda terapkan. Selain itu penggunaan pintu besi juga bisa menjadi nilai investasi tersendiri pada rumah tersebut. Dari segi dekorasi, penggunaan pintu ini juga bisa menambahkan keindahan. Peningkatan harga rumah juga bisa dipengaruhi dari penggunaan pintu besi.

Adanya peningkatan tersebut dikarenakan manfaat lain yang bisa diperoleh dari penggunaan pintu maupun pagar rumah. Yaitu bisa bermanfaat karena mampu meningkatkan perlindungan dan juga karena bisa digunakan dalam jangka waktu lebih lama.

Lebih tahan lama

Berbicara mengenai ketahanannya, material besi memang dikenal dengan keawetannya. Begitu pula yang bisa digunakan untuk pintu yang pasti bisa lebih lama digunakan. Karena keawetannya pula, Anda bisa lebih menghemat biaya untuk mengganti pintu.

Namun penggunaan pintu besi tetap saja memiliki kekurangan, yang pasti berkaitan langsung dengan material yang digunakan. Seperti kayu yang rawan rusak akibat rayap, besi juga bisa rusak karena terkena karat.

Untuk mengatasi masalah kemunculan karat, Anda bisa menggunakan cat besi anti karat. Selain membuat tampilan pintu menjadi lebih menarik, pintu besi juga bisa lebih aman karena bisa terhindar dari karat.

Itulah informasi mengenai manfaat pintu besi yang perlu Anda ketahui. Semoga informasi ini bermanfaat!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version
Tanya Disini!